Welcom

Selasa, 06 September 2011

SM☆SH

SMSH

SM☆SH (dibaca smash) adalah boyband dari Indonesia yang terdiri dari 7 personil dan terbentuk pada tanggal 10 april 2010

7 personil yang berwajah tampan itu adalah Bisma, Dicky, Ilham, Morgan, Rafael, Rangga, dan Reza. SM☆SH adalah singkatan dari Seven Men As Seven Heroes. Yang memiliki makna untuk menginspirasi anak muda buat berkarya di kegiatan positif. Dan huruf A pada kata SM☆SH diganti dengan ☆ memiliki makna tersendiri. Karena nama menajemen mereka Star Signal Management, mereka memilih tanda ☆ untuk mempromosikan manajemen mereka. Selain itu, tanda bintang juga jadi harapan supaya suatu saat nanti mereka bisa jadi bintang yang bersinar. Amin.

Awal mula terbentuknya SM☆SH

Dicky, Reza, dan Ilham sedang mengikuti kompetisi dance bersama Cinta Laura. Lalu Star Signal Management (SSM) mempunyai ide untuk mengumpulkan cowok-cowok yang jago ngedance ini. Sedangkan Bisma dan Rangga adalah tim koreografer Dicky, Reza, dan Ilham. Dan tidak lama kemudian, Rafael dan Morgan juga gabung sama mereka berlima. Dan akhirnya terbentuklah SM☆SH.

Perjalanan SM☆SH

SM☆SH pertama kali debut pada tanggal 3 Oktober 2010 di acara musik yang disiarkan salah satu stasiun TV di Indonesia dengan single pertamanya yang berjudul I Heart U. Setelah populer, banyak masyarakat dari kalangan anak-anak hingga lansia memberikan tanggapan positif maupun negatif. Hingga sekarang SM☆SH mempunyai fans setia yang bernama SM☆SHBLAST. Sedangkan bagi haters SM☆SH, mereka menyebut diri mereka sendiri sebagai ANTIS (Anti SM☆SH). SM☆SH sama sekali tidak masalah terhadap pro dan kontra tentang mereka. Sering dibilang jiplak boyband asal korea, (seperti Super Junior) itu tidak membuat SM☆SH sebel. Mereka mengaku kalau SM☆SH terinspirasi dari boyband Koroea tapi dari style-nya saja. Kalau untuk musik, mereka malah lebih condong ke hip hop new style-nya Amerika. SM☆SH sama sekali tidak sakit hati terhadap tingkah laku para haters, bagi mereka haters are secret fans. Bahkan SM☆SH menyanyikan lagu yang berjudul Senyum Semangat -single ke2 SM☆SH- untuk membuktikan kepada para hatersnya bahwa SM☆SH menjadikan cacian dari haters untuk memotivasi semangatnya.

http://risingband.wordpress.com/2011/06/18/sm%E2%98%86sh/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jgn memberi komentar yg aneh aneh